Cara Termudah Mengatasi Kutu Pada Burung Kicauan

| komentar

Oleh Suara Burung Monday, April 13, 2015 Bagikan : Tweet Keindahan bulu dan suara kicauan merupakan salah satu daya pikat sebagian besar orang untuk memelihara burung berkicau. Namun akibat adanya kutu pada burung yang menginfeksi kulit akan berakibat menjadi macet bunyi serta berkelakuan gelisah sambil mencabuti bulunya sehingga menjadi rusak dan tampak kusam.
mengobati-burung-yang-terkena-kutu 
Kutu yang menyerang burung akan berdampak buruk pada tingkah lakunya, selain tidak gacor juga akan membuat burung mencabuti bulu-bulunya. Jika hal tersebut terjadi bisa dipastikan keindahan bulu burung menjadi hilang dan tentunya harus segera ditangani agar tidak bertambah parah kerusakannya.
Artikel terkait: Mengatasi Lovebird Mencabuti Bulu 
Penyebab adanya kutu pada burung Sebagain besar terjadinya tumbuh kutu pada burung karena kondisi tempat atau sangkar yang tidak bersih. Kotoran yang menempel pada sangkar akan menjadi tempat berkembang biak kutu jika tidak dibersihkan. Bersihkan sangkar dari kotoran tiap hari dan lakukan juga penyemprotan desinfektan pada seluruh sangkar. Cara ini dilakukan untuk mematikan berbagai jenis bakteri yang menempel dan menjadi hal yang wajib agar burung terhindar dari serangan berbagai bakteri.
Cara mengobati burung yang terkena kutu Penanganan burung yang terkena kutu harus dilakukan secara hati-hati, kita harus memastikan kondisi tubuh burung benar-benar sehat. Jika burung dalam keadaan sakit maka tidak disarankan mengobati kutu, karena obat anti kutu sebagaian besar mengandung insektisida yang tentunya akan membuat burung bertambah ngedrop jika sedang sakit.
Obat penghilang kutu pada burung bisa Anda beli di toko burung, namun jika anda ingin menggunakan cara alami bisa dilakukan dengan memakai daun sirih. Cara ini tergolong lebih aman untuk burung karena tidak mengandung bahan kimia, berikut cara membuatnya:
Rebus daun sirih (7-10 helai) kedalam air sebanyak 1 liter hingga matang dan warna air berubah menjadi hijau gelap dan dinginkan. Gunakan air rebusan daun sirih untuk menyemprot burung dan usahakan air menempel ke permukaan kulit burung. Selain itu Anda bisa memegang burung kemudian gunakan sikat gigi yang lembut, lalu oleskan air daun sirih ke burung dengan menggunakan sikat gigi. Cara ini lebih efektif karena kita bisa memastikan kulit burung benar-benar terkena air rebusan daun sirih.
Itulah tips cara mudah menghilangkan kutu pada burung, semoga bermanfaat dan terus jaga kebersihan tempat burung berkicau Anda agar tetap terjaga kesehatannya.

Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Mbah Pleci - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger